Demam sepak bola sudah melanda diseluruh dunia. dengan adanya piala dunia semua mata tertuju pada kompetisi sepak bola terakbar di dunia ini. semua rasa tercurah disini bik senang, sedih, dan marah. bahkan rasa dendam maupun perselisihan seakan hilang dalam waktu yang sesaat. sepak bola memang olahraga yang sangat disukai orang diseluruh dunia. dengan sepak bola semua sama tidak ada perbedaan sedikitpun. karena dengan sepak bola seakan-seakan mempunyai banyak kawan dari seluruh dunia. dengan sepak bola pula semua orang bisa menemukan jodohnya.
begitu dahsyatnya sepak bola berpengaruh dalam kehidupan manusia. olahraga yang satu ini memang benar-benar membuat orang menjadi gila. sportivitas dan perselisihan yang seht merupakan bumbu dari suatu pertandingan meskipun terkadang kerusuhan yang fatal bisa terjadi dari antar pemain maupun penonton. dengan adanya ajang kompetisi piala dunia saat ini semua orang bisa terhibur akan kepenatan rutinitas keja maupun menuntut ilmu setiap hari. namun sayang bangsa dan tanah air yang aku cintai ini tidak bisa ikut berpartisipasi menjadi peserta kompetisi terakbar di dunia ini. kualitas sepak bola yang ada di Indonesia belum sebanding dengan negara-negara peserta piala dunia. seperti Aljazair, korut, korsel dan juga jepang.
kualitas serta prestasi sepak bola Indonesia masih sangat kalah jauh dengan negara peserta diatas.
harapan rakyat Indonesia begitu besar akan tampilnya Indonesia sebagai peserta kompetisi 4 tahunan tersebut.
Timnas Indonesia masih klah jauh dan wajib meningkatkan kualitas persepak bolaan dalam negeri. setidaknya Timnas Indonesia mampu mengalahkan dan menyaingi Timnas Thailand dan China yang merupakan musuh bebuyutan Tmnas Indonesia dlam satu ajang piala asia atau piala tiger. Timnas Indonesia belum bisa membuktikan serta menampilkan permainan sepak bola yang berkualitas yng diharap-harapkan oleh semua rakyat Indonesia. sudah sangat lama dan sedikit bosan rakyat Indonesia menunggu tampilnya dan bukti kualitas sepak bola Indonesia. meskipun tidak sedikit pula pemain Timnas Indonesia diakui oleh negara tetangga seperti malaysia, filipina, laos dan kamboja.
semoga dalam kurun waktu 10 tahun ke depan kualitas persepak bolaan Timnas Indonesia sudah setara dan mampu mengalahkan negara-negara mush bebuyutan bangsa Indonesia sehingga Timnas Indonesia bisa tampil ke depan sebagai peserta piala dunia 2020 dan juga lagu Indonesia Raya bisa berkumandang dengan lantang dan tegas. BRAVO SEPAK BOLA INDONESIA
22 Juni 2010
SEMOGA TIMNAS INDONESIA BISA TAMPIL DI PIALA DUNIA
post by KOJIRO IRAWAN TRI JAYANTO di 6:41 PM
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
1 komentar:
smog aja tim indo masuk ...
Posting Komentar